TOP NEWS

Selamat Datang di Blog Juara Ilmu sarana untuk berbagi ilmu,karena dengan ilmu kita bisa tahu apa yang belum kita tahu.

Translate

Sunday, September 16, 2012

BAB 1 : Pembagian kata dalam bahasa Arab


أَقْسَامُ الْكَلِمَةُ
PEMBAGIAN KATA
Kalimat adalah Lafadz yang tersusun dan memberi faedah dengan penyusunan orang-orang Arab

Semua bahasa manusia tersusun dari tiga komponen dasar yaitu:

1. Satuan bunyi yang disebut "huruf" atau "abjad".
Contoh: م - س - ج - د
2. Susunan huruf yang memiliki arti tertentu yang disebut "kata".
Contoh: مَسْجِدٌ (= masjid)
3. Rangkaian kata yang mengandung pikiran yang lengkap yang disebut "kalimat".
Contoh: أُصَلِّيْ فِي الْمَسْجِدِ (= saya shalat di masjid)

Dalam tata bahasa Arab Kalimah atau kata dibagi ke dalam tiga golongan besar:
1. ISIM (
اِسْم ) atau "kata benda" Yaitu kalimat yang menunjukkan makna pada dirinya sendiri dan tidak terikat oleh waktu
 Contoh: مَسْجِد (= masjid)
2. FI'IL ( فِعْل ) atau "kata kerja" Yaitu kalimat yang menunjukkan makna pada dirinya sendiri dan terikat waktu.
Contoh: أُصَلِّيْ (= saya shalat)
3. HARF ( حَرْف ) atau "kata tugas" yaitu kalimat yang menunjukkan makna pada lainnya, tidak diketahui maknanya kecuali setelah bergabung dengan kalimat lain.
Contoh: فِيْ (= di, dalam)
Penggunaan istilah Kata Benda, Kata Kerja dan Kata Tugas dalam tata bahasa Indonesia, tidak sama persis dengan Isim, Fi'il dan Harf dalam tata bahasa Arab. Namun bisalah dipakai untuk sekadar mendekatkan pengertian.

0 komentar: